Abraham

Dalam sejarah kekristenan, Abraham dikenal dengan sebutan: Bapa orang percaya. Seseorang yang dibenarkan karena imannya kepada Tuhan, justified by Faith. Apabila kita membaca sejarah cerita Abraham dalam kitab Kejadian, Abraham mengalami hidup yang sangat diberkati oleh Tuhan tetapi juga mengalami begitu banyak cobaan dan pegalaman hidup yang tidak mudah.

Abraham yang pada awalnya dikenal sebagai Abram, berasal dari tanah Ur-Kasdim, sebuah daerah di Timur Tengah, sebuah daerah di mana penduduknya memuja dewa Bulan, dewa kesia-siaan. Tetapi karena kasih Tuhan kepada manusia, melalui Abraham, Ia memanggil ciptaanNya untuk kembali kepada kasih Tuhan, sebagai rancanganNya untuk memberikan jalan keslamatan kepada umat manusia.

Karena itulah dalam Kejadian 12:1 Tuhan pertama kali memanggil Abraham untuk keluar dari tanah dimana ia hidup, untuk keluar dari ‘comfort zone’ kehidupannya dan menuju ke arah yang Tuhan telah sediakan kepada Abraham yaitu sebagai rancangan keselamatan untuk dunia ini. Tidaklah mudah untuk meninggalkan hal-hal yang sudah menjadi comfort kita, pegangan kita. Tetapi Abraham mempunyai iman, walaupun ia pada awalnya belom dapat melihatnya secara detail. Ia meninggalkan semuanya untuk mengikuti jalan dan janji Tuhan.

Pada saat Abraham dipanggil Tuhan, Tuhan memberikan 7 janji kepadanya seperti yang dicatat dalam Kejadian 12:2-3

  1. Aku akan membuat engkau menjadi bangsa yang besar, dan
  2. Memberkati engkau serta
  3. Membuat namamu masyhur; dan
  4. Engkau akan menjadi berkat.
  5. Aku akan memberkati orang-orang yang memberkati engkau, dan
  6. Mengutuk orang-orang yang mengutuk engkau, dan
  7. Olehmu semua kaum di muka bumi akan mendapat berkat.”

Dan memang karena ketaatan Abraham lah, ia mendapatkan seluruh 7 janji yang Tuhan telah sediakan untuknya, bahwa

  1. Ia menjadi bangsa yang besar, dari keturunan Abraham-lah bangsa Israel terbentuk, bahkan ada sampai hari ini.
  2. Ia begitu diberkati oleh Tuhan, seluruh hidupnya diberkati oleh Tuhan dengan berkat melimpah.
  3. Namanya dikenal oleh banyak orang di muka bumi, bahkan sampai sekarang. Ia adalah tokoh yang highly regarded oleh 3 agama terbesar yang ada di muka bumi ini, yaitu agama Yahudi, agama Islam dan agama Kristen (baik Kristen maupun Katolik).
  4. Ia menjadi berkat bagi yang lain, ia menjadi berkat bagi keluarganya termasuk Lot.
  5. Orang-orang yang baik dengan Abraham pun terberkati.
  6. Orang-orang yang adalah musuh Abraham juga menjadi musuh Allah.
  7. Dan ultimately melalui garis keturunan Abrahamlah, Tuhan kita Yesus Kristus lahir sebagai manusia dan menjadi berkat bagi seluruh bumi.

Hanya karena imanlah, Abraham dibenarkan, hanya karena imanlah ia memperoleh janji Tuhan. Tetapi di dalam pengalaman hidupnya, tidaklah semulus yang dibayangkan, pencobaan-pencobaan terus datang silih berganti, dari pencobaan-pencobaan dari musuh-musuh yang ingin menyerangnya, masalah keluarga, masalah menunggu janji Tuhan mengenai keturunan dimana ia harus menunggu sampai ia berumur 100 tahun sebelum ia mendapatkan Ishak, dan banyak hal lainnya termasuk saat dimana ia harus mengorbankan anaknya sendiri.

Abraham tahu bahwa ia perlu bersabar di dalam iman agar janji Tuhan dapat terpenuhi dengan sempurna. Kita sering kali tidak dapat bersabar, tetapi biarlah pelajaran mengenai Abraham ini dapat menguatkan kita untuk terus bersabar di dalam iman kita kepada Kristus Yesus. Walaupun terkadang kita ‘nervous’ akan jalan yang Tuhan ingin kita tempuh, tetapi biarlah we let God be God, and let us be His faithful servant. Karena jalan Tuhanlah yang paling sempurna, dan ini dapat kita lihat dari perjalanan kehidupan Abraham.

Pelayanan Replique ini pun mengalami banyak tantangan, tetapi hanya dengan terus setia dan beriman kepada Tuhanlah, kita dapat mengalami ke-7 janji anak kembar yang Tuhan berikan kepada pelayanan ini. Yang perlu kita lakukan hanya untuk terus hidup setia dan beriman.

Dan untuk kehidupan pribadi kita pun, saya percaya jalannya hanya satu yaitu untuk hanya beriman kepada Tuhan saja. Dengan menyerahkan seluruh hidup kita, sama seperti Abraham, hanya kepada janji Tuhan. Ikutilah Kristus, dan hidup kita akan diubahkan dan hidup yang penuh berkat akan kita terima yaitu salvation and richness in Jesus Christ.

… Tuhan kita Yesus Kristus, bahwa Ia, yang oleh karena kamu menjadi miskin, sekalipun Ia kaya, supaya kamu menjadi kaya oleh karena kemiskinan-Nya….. 

2 Korintus 8:9

Author – Sucipto Prakoso